Rapat Evaluasi Kegiatan TA 2025 dan Persiapan Kegiatan TA 2026 Bagian PBJ Setda Kabupaten Klaten

Rapat Evaluasi Kegiatan TA 2025 dan Persiapan Kegiatan TA 2026 Bagian PBJ Setda Kabupaten Klaten
Rapat Evaluasi Kegiatan TA 2025 dan Persiapan Kegiatan TA 2026 Bagian PBJ Setda Kabupaten Klaten

Klaten, 6 Januari 2026 Bertempat di Ruang Rapat B2 Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten, telah dilaksanakan Rapat Evaluasi Kegiatan TA 2025 dan Persiapan Kegiatan TA 2026, yang dipimpin oleh Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten.

Rapat ini diikuti oleh seluruh PNS dan PPPK Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten, dengan tujuan untuk memonitor pelaksanaan kegiatan, mengidentifikasi kendala serta merumuskan solusi, sekaligus memantau progres dan proses pengadaan barang dan jasa yang dilaksanakan melalui Bagian Pengadaan Barang dan Jasa.

Dalam rapat tersebut, Akhmad Arison, S.STP., M.Si., selaku Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa menyampaikan bahwa realisasi keuangan PBJ TA 2025 mengalami peningkatan. Beliau juga menekankan beberapa hal, antara lain progres dan rekapitulasi permohonan data pengadaan melalui e-Katalog, penyusunan rekap input RUP secara mingguan, persiapan laporan pengadaan barang dan jasa TA 2025, disiplin penggunaan pakaian dinas, penetapan SK Tim Pokja 2026, arahan terkait Pokja Pemilihan, serta rencana pelaksanaan desk RUP.

Melalui rapat evaluasi dan persiapan ini, diharapkan seluruh jajaran Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten dapat meningkatkan sinergi, ketepatan perencanaan, serta kualitas pelaksanaan pengadaan barang dan jasa, sehingga mampu mendukung terwujudnya tata kelola pengadaan yang akuntabel, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik yang optimal.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0